Pria Zaman Now Juga Butuh Perawatan, Apa Saja yang Direkomendasikan?
perawatan wajah pria
Perawatan kecantikan sudah menjadi kebutuhan seiring selfie atau swafoto menjadi satu kebiasaan di tengah masyarakat.
Tak sedikit orang yang ingin terlihat menarik dan keren ketika hendak memamerkan foto dirinya di media sosial.
Paling tidak, jangan sampai wajah tampak kusam atau ada noda hitam bekas jerawat saat foto mereka dipajang di Instagram.
Itulah kenapa perawatan kecantikan dibutuhkan. Bukan hanya wanita, pria pun kini tidak lagi segan membawa item grooming (perawatan) yang dimilikinya saat berkegiatan.
Menurut American Academy of Dermatology Association, seperti dikutip dari kompas.com, ada beberapa item perawatan untuk pria yang direkomendasikan.
Di antaranya sebagai berikut:
1. Pelembap
Kulit laki-laki juga membutuhkan pelembap untuk menjaga tekstur kulitnya.
Pelembap bekerja dengan menjebak air di kulit yang bisa membantu mengurangi garis-garis halus dan membuat kulit terlihat lebih cerah.
Untuk hasil terbaik, sebaiknya oleskan pelembap ke wajah dan juga tubuh saat kulit masih lembap, seperti setelah mandi, atau setelah cukur.
2. Sabun muka
Pria juga perlu untuk mencuci mukanya setiap hari apalagi setelah berolahraga. Sabun mandi biasa umumnya mengandung bahan keras yang bisa mengeringkan kulit wajah.
Oleh karena itu, sebaiknya gunakan sabun muka yang cocok dengan jenis kulit masing-masing. Gunakan sabun cuci muka 1-2 kali per hari.
3. Alat cukur dan krim cukur jenggot
Pilihlah pisau cukur yang tepat dan nyaman untuk wajah. Gunakan pisau cukur bermata tunggal untuk melindungi kulit dari iritasi.
Dengan jenis alat cukur ini, kita juga akan mengurangi potensi rambut yang tumbuh ke dalam, terutama bagi yang memiliki jenggot keriting.
Gantilah pisau cukur setelah digunakan maksimal 2 kali, jangan terlalu lama menggunakannya untuk menjaga kebersihan pisau cukur.
Selain itu, gunakan krim cukur yang melembapkan kulit dan mencegah iritasi. Cukurlah ke arah pertumbuhan rambut.
4. Scrub wajah
Seorang dermatologist dari Mount Sinai Hospital New York City merekomendasikan para pria juga menggunakan scrub atau produk eksfoliating.
Produk ini digunakan untuk membantu angkat sel-sel mati di kulit. Produk perawatan kulit pria ini sebaiknya dipakai sebanyak 2 kali dalam seminggu.
Scrub juga bisa mencegah jenggot atau bulu halus tumbuh ke dalam. Namun hati-hati jangan terlalu sering menggunakannya, karena akan bikin kulit iritasi.
5. Tabir surya
Untuk mencegah kerusakan sel kulit akibat sinar matahari yang bisa menimbulkan keriput, bintik hitam, dan bahkan kanker kulit, sebelum pergi keluar rumah gunakan tabir surya.
Aplikasikan di kulit muka, telinga, dan juga leher. Untuk perlindungan terbaik, gunakan tabir surya dengan board-spectrum, artinya tabir surya yang bisa menangkal jenis sinar UV A maupun UV B dari matahari.
Selain itu, gunakan juga produk sunscreen yang tahan air dan memiliki SPF minimal 30. Selain sunscreen yang digunakan, kita juga bisa melindungi kulit dengan mengenakan kacamata hitam dan topi di bawah terik matahari.
Nah, satu di antara produk perawatan pria yang belakangan ini naik daun adalah Clorismen.
Andika Ramadhan Febriansah, CEO Clorismen, mengatakan bahwa berpenampilan keren adalah hak semua pria dan keren adalah pilihan.
"Untuk itu, Clorismen mengajak semua pria untuk tampil lebih keren dengan #MulaiPeduli pada penampilan sendiri," katanya.
Clorismen, inilah brand perawatan pria dikenalkan Akbar Alatas, Ahmad Priatna dan Raja Prima Ganda sejak 2016. Dan saat ini Clorismen berada di bawah naungan PT. Haraka Multi Faedah.
Awal kemunculan Clorismen saat itu hanya memiliki 1 produk saja yaitu Clorismen Soap.
Kemudian di tahun 2017, dalam kurun waktu hanya 1 tahun karena keunikan produk dan kesetian pelanggannya, Clorismen mampu masuk kedalam 10 besar, sebagai brand perawatan pria terbaik versi Tokopedia dan Bukalapak periode tahun 2018 – 2019.
"Dengan Tagline “Dibutuhkan Pria” dan Campaign “Mulai Peduli” Clorismen memiliki tujuan yang sangat baik yaitu Clorismen ingin memenuhi kebutuhan perawatan khusus pria dan mengajak semua pria untuk peduli dengan penampilan mereka," katanya.
"Selain itu kandungan dalam produk Clorismen yang konsisten menggunakan bahan dari alam, seperti Charcoal (arang) , Tripang laut, dan Melazero yaitu bahan alami yang berasal dari ekstrak tanaman Arisaema amurense yang hanya tumbuh di Korea," katanya.