Menonton anime bisa dilakukan dimana saja dengan cara streaming selagi situasi mendukung. Pasalnya banyak situs yang menyediakan layanan untuk streaming anime, tetapi tidak semua situs mendapatkan Lisensi Legal. Terlepas dari itu banyak layanan yang menyediakan streaming anime secara legal, termasuk untuk anime dengan subtitle indonesia. Meskipun beberapa dari situs tersebut tidak dapat bertahan lama, karena kalahnya persaingan dengan situs-situs streaming anime ilegal.
Bukan rahasia lagi, di Indonesia sendiri situs streaming anime ilegal begitu banyak bertebaran dan saya sendiri adalah salah satu orang yang pernah menikmati layanan ini. Jika ditanya kenapa? Anda sendiri mungkin tahu jawabannya. Ya, yang pertama karena gratis, sudah sub indo, bisa diunduh, resolusi tinggi, playlist lengkap dan tidak lupa biasanya kita akan mendapatkan versi Uncensored.
Fitur-fitur tersebut sangat berbeda jauh dengan layanan-layanan yang menyediakan streaming anime legal, biasanya hanya beberapa genre/rating saja yang disediakan dan tentu saja ada iklan yang mengganggu. Untuk mendapatkan fitur yang hampir mirip dengan situs anime ilegal kita sendiri diwajibkan upgrade ke premium yang tentu saja harus bayar.
Namun sekarang, sudah banyak situs streaming anime legal yang nyaman dan lumayan lengkap dan tentu saja beberapa sudah ada yang sub indo, berikut daftarnya:
1. iQIYI
iQIYI adalah layanan streaming film yang menyediakan anime dengan berbagai subtitle termasuk subitle indonesia. Situs ini menjadi favorit pertama saya, pasalanya disini kita akan menonton anime gratis dengan nyaman, kualitas video yang disediakan juga cukup baik dan banyak anime populer yang disediakan di iQIYI.
Untuk pengguna Android, layanan ini dapat diakses juga menggunakan aplikasi iQIYI yang tersedia di Playstore.